Kanit Provost Polsek Tanjungbumi Polres Bangkalan Kontrol Tahanan Sekaligus Berikan Tausiyah
Polres Bangkalan, Polsek Tanjungbumi– Guna menjamin keamanan para tahanan yang berada di Polsek Tanjungbumi Polres Bangkalan piket jaga wajib rutin cek kondisi Tahanan Minggu, (02/02/2020) Pukul 08:00 Wib.
Sebelum melaksanakan serah Terima piket jaga Polsek Tanjungbumi, Petugas Piket jaga lama dan Baru wajib untuk melakukan pengecekan Kondisi Ruang Tahanan, Jumlah Tahanan dan Kondisi Tahanan. Seperti pada hari ini Bripka Rosi Kanit Provost Polsek Tanjungbumi melakukan Kontrol Tahanan untuk memastikan tahanan dalam keadaan sehat dan aman.
Selain melakukan kontrol Kanit Provost memberikan Tausiyah kepada Tahanan agar selama di tahan di Polsek Tanjungbumi agar meningkatkan iman dan taqwa, laksanakan sholat lima Waktu berjemaah, mengaji dan berDo'a agar diberikan Hidayah oleh Allah SWT.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada tahanan untuk selalu sabar dan bersyukur supaya nanti bisa berubah lebih baik lagi kedepannya.
Ditempat terpisah Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra,S.I.K, M,Si, M.H Menuturkan, "Pengecekan tahanan wajib dilaksanakan oleh setiap Petugas Jaga saat menjalankan tugasnya meskipun sudah terpasang CCTV untuk memantau kondisi tahanan." ( hms TB)
#PolresBangkalan
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..