Samling Jum'at Barakah di Depan Masjid Jami'Baitun Nur Oleh Sat Lantas Polres Blitar
Blitar - Personel Polres Blitar melaksanakan latihan PBB (Peraturan Baris-Berbaris) dalam rangka mengasah kemampuan PBB masing-masing personel. Latihan PBB dilaksanakan di lapangan apel Mapolres Blitar pada hari Jum’at (31/1) setelah apel pagi dan kali ini dipimpin oleh Kasat Sabhara Polres Blitar. Pelaksanaan Latihan PBB tersebut diikuti oleh seluruh personel Polres Blitar yang mengikuti apel pagi pada hari tersebut.
Kegiatan latihan pbb sendiri merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum’at. Pelaksanaan latihan juga diikuti oleh Perwira Polres yang bertugas untuk melihat dan mengawasi setiap gerakan anggota dalam pleton.
Sebagai insan Bhayangkara tentunya setiap anggota Polri harus dapat melaksanakan setiap gerakan PBB dengan baik dan benar, karena dalam latihan baris berbaris itu terkandung nilai kedisiplinan dan loyalitas melalui setiap langkah yang seragam, seirama serta selalu dalam kekompakan.
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan masing-masing personel dapat mengasah kembali keterampilan dalam hal baris-berbaris dan menerapkan setiap gerakannya. Selain agar personel tidak lupa, kegiatan ini juga dapat menjadikan personel lebih memahami gerakan-gerakan PBB yang benar. PBB ini juga merupakan kebanggaan dari Kepolisian.
Polres Blitar Cyber News
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..