Aparat Gabungan Polres Blitar dan Polsek Gandusari Adakan Kerja Bakti di Area Bekas Banjir
Blitar - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Desa Krisik Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar Kamis sore (30/01) mengakibatkan bencana banjir akibat luapan sungai yang tidak mampu menampung debit air air hujan. Banjir yang disertai material lumpur, bebatuan kecil dan potongan pepohonan mengakibatkan tertutupnya beberapa akses jalan Desa dan merusak infrastruktur beberapa jembatan, saluran irigasi dan pipa saluran air bersih di Desa Krisik.
Banjir yang disertai material lumpur, bebatuan kecil dan potongan pohon tersebut juga merusak sebagai bangunan rumah milik warga masyarakat dan mengakibatkan kerugian material termasuk kerugian hewan ternak yang hanyut dalam bencana banjir tersebut. Menanggapi hal tersebut personil Polsek Gandusari di pimpin Kapolsek Gandusari Iptu Liestyo Nugroho SH di Back Up personil dari Polres Blitar di bawah kendali Kabag Ops melaksanakan kegiatan kerja bhakti di lokasi paska banjir akibat luapan air sungai yang terjadi di Desa Krisik.
Kegiatan kerja bhakti dilaksanakan secara bersama Koramil, Polres, Polsek, Dinas terkait BPBD, Damkar, dan berbagai elemen organisasi maupun komunitas sosial masyarakat.
Dalam kejadian bencana tersebut dilaporkan tidak ada kejadian korban jiwa hanya kerusakan bangunan beberapa bangunan rumah warga dan infastruktur berupa jembatan, irigasi saluran air dan pipa air bersih.
Polres Blitar Cyber News
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..