Patroli Siang Hari Polsek Selopuro Guna Cegah Kejahatan di Siang Hari
Polres Blitar - Dalam mengantisipasi tindak kejahatan, petugas Polsek Selopuro berupaya menggelar patroli ditempat keramaian. Salah satunya, mengoptimalkan pengamanan sejumlah toko emas di Pasar Selopuro Kabupaten Blitar, Kamis, (30/01).
Patroli toko emas ini dilakukan petugas untuk mempersempit gerak para pelaku kejahatan. Sejumlah pemilik toko emas pun merasa senang dan terbantu akan patroli dari aparat Kepolisian setempat.
Selain berpatroli di toko emas, petugas juga melaksanakan dialogis dengan sejumlah pemilik toko emas tersebut guna menyampaikan pesan – pesan kamtibmas dengan tujuan untuk membentuk kedekatan dengan masyarakat, bilamana terjadi sesuatu yang tidak di inginkan, di harapkan tidak segan dalam melapor ke mapolsek Selopuro.” Ujar Bripka Eko Prasetyo.
Bripka Eko Prasetyo dan Bripka Norman Budi selain itu, juga melakukan penertiban arus lalu lintas depan pasar Selopuro dimana sasarannya yaitu antisipasi kecelakaan yang terjadi di seputaran pasar Selopuro mengingat letak pasar yang berada tidak jauh dari perempatan. (*)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..