Anggota Polsek Kandat Sosialisasikan Bahaya Pohon Tumbang
Maraknya bencana banjir dan pohon tumbang yang terjadi di beberapa daerah, diantisipasi oleh jajaran Polsek Kandat dengan memberikan sosialisasi kepada masyarakat.
Sebagaimana yang di laksanakan oleh Aiptu Dadang Irawan bersama anggota Polsek Kandat Polres Kediri saat menggelar patroli dialogis dengan warga di Desa Sumberjo Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri. Senin, (27/1)
Dalam kesempatannya, Aiptu Dadang mengajak kepada seluruh warga untuk lebih memerhatikan kebersihan saluran air dan perantingan pada pohon besar yang rawan tumbang.
“Memasuki musim penghujan ini, mari kita bersama – mengantisipasi terjadinya banjir, salah satunya dengan selalu membersihkan saluran air dan perantingan pada pohon yang dinilai rawan tumbang,” tutur Aiptu Dadang.
Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk menguatkan jalinan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.
Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan mampu mencegah bahkan meniadakan terjadinya bencana banjir dan pohon tumbang.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..