Sambang Dan Tatap Muka, Rutin Dilaksanakan Kanit Binmas Polsek Modung Polres Bangkalan
Bhayangkaranews.com - Polres Bangkalan - Polsek Modung, Kapolsek Modung Polres Bangkalan AKP Suwaji,S.H. perintahkan anggotanya untuk rutin melakukan sambang desa dan mengingatkan kepada warga untuk waspada terhadap gangguan kamtibmas.
Seperti pada senin (27/01/20) kali ini nampak bhabinkamtibmas Polsek Modung Bripka Yuli Setyanto tatap muka dengan pemuda desa Patereman untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan dalam meningkatkan kamtibmas yang kondusif.
Kegiatan sambang ini dilaksanakan sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan untuk memberikan pesan-pesan kamtibmas, serta agar meningkatkan kewaspadaan guna mencegah terjadinya tindak kejahatan.
Kapolres Bangkalan Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H. menyatakan, "selain terjalin hubungan yang baik antara warga masyarakat dengan Polri, anggota Bhabinkamtibmas akan segera dapat mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah desa binaannya, selain itu pelaksanaan sambang desa juga dapat digunakan untuk dialogis dengan warga masyarakat."
(Hms Mdg).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..