Jogo Suroboyo, Satlantas Polrestabes Surabaya Launching Program Cak Tejo
Bhayangkaranews.com, SURABAYA - Mempunyai Kepedulian untuk mewujudkan Masyarakat Surabaya yang tertib dijalan raya, Satlantas polrestabes Surabaya mempunyai program menarik yakni CAK TEJO (Cakap Tertib Jogo Suroboyo) yang di launching di Taman Bungkul oleh Kapolrestabes Surabaya didampingi Dirlantas Polda Jatim. Minggu (26/01/20).
Satlantas Polrestabes Surabaya memberikan warna dalam tugas sebagai Polisi yang lebih sering menyentuh masyarakat di Jalan raya saat pengaturan dan Pelayanan SIM dan STNK.
Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Sandi Nugroho menjelaskan, program ini merupakan sosialisasi mengajak anak millenial generasi Z di Taman Bungkul, Surabaya.
"Program sosialisasi ini tak hanya menyampaikan bagaimana tertib berlalulintas. Tapi juga mengajak anak untuk kreatif membuat foto dan video yang temanya tertib lalulintas,” jelasnya di acara peluncuran program Cak Tejo.
“Dengan begitu maka pokok sasaran sosialisasi tersampaikan dan anak juga akan mengerti bahwa ponselnpintarnya bisa digunakan untuk ngevlog yang bisa menghasilkan,” tandasnya.
Menarik dan meriah kegiatan dari Satlantas Polrestabes Surabaya di acara car free day ini juga dihadiri oleh Kapolda Jatim, Irjen Pol Luki Hermawan. Selain acara ngevlog bareng, warga juga diajak untuk senam dan mendapatkan undian berhadiah..
Dari hasil evaluasi kami, Masyarakat rata-rata melanggar lalu lintas diantaranya, traffic light, marka jalan, telpon saat berkendara, tidak memakai helm dan ada juga yang melawan arus.
"Itusemua adalah potret kita bersama, potret warga masyarakat Surabaya yang ternyata masih sebagian yang belum tertib berlalu lintas.” Ucap Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Sandi Nugroho.
Polri sudah berupaya untuk mengajak masyarakat beserta konponen lainnya baik TNI-Polri ataupun Pemerintahan untuk supaya aman berkendara, tertib berlalu lintas. Namun, kata Kombes Pol Sandi polisi tidak bisa melakukan sendiri, tanpa dukungan, bantuan serta support masyarakat dan komponen lainnya, maka tidak bisa melaksanakan dengan maksimal.
"Dan kami bertujuan ingin selama program Cak Tejo ini bisa menurunkan 50 persen kecelakaan lalu lintas maupun 50 persen pelanggaran lalu lintas di Kota Surabaya dan sekirtarnya, maka dari itu kami sangat berharap dukungan bapak/ibu sekalian masayarakat Surabaya untuk bekerja sama dan sama" kerja menciptkan kota Surabaya yang tertib berlalu lintas, aman dan nyaman.” Pungkas Kombes Pol Sandi.
#CAKTEJO #JogoSuroboyo #PolrestabesSuroboyo
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..