Patroli Dialogis Polsek Bareng Polres Jombang Antisipasi Kejahatan Bersama Warga Masyarakat
Bhayangkaranews.com - Polres Jombang, Dalam rangka untuk menciptakan situasi Kamtibmas wilayah hukum Polres Jombang yang aman dan kondusif. Pada hari ini anggota Sabhara Polsek Bareng Aiptu Selani bersama Brigadir Wardhani melaksanakan patroli dialogis antisipasi kejahatan di jalan A. Yani Bareng Ds. Bareng. Kec. Bareng. Kab. Jombang dialogis bersama warga desa Bareng. Rabu {22/1/2020] pukul 04.25 Wib.
Patroli dialogis tersebut guna untuk mempererat silaturahim antara warga masyarakat dengan Polri, juga meningkatkan keamanan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Dalam kesempatan tersebut, anggota patroli Sabhara juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat. Kami menghimbau kepada warga masyarakat apabila memarkir kendaraan, agar memperhatikan keamanan di lingkungannya, seperti saat memarkir kendaraannya untuk memberikan pengamanan tambahan dengan kunci stang, kunci ganda dan kunci rahasia. Apabila di sekitar parkir ada orang yang ditemukan/dilihat mencurigakan segera lapor Polsek terdekat. Polsek Bareng No.Telp. 0321-710479. “Ungkap” Aiptu Selani”.
“Seperti yang diperintahkan Kapolres Jombang, AKBP Boby Pa’ludin Tambunan melalui Kapolsek Bareng “Akp Kasah” setiap hari anggota Sabhara Polsek Bareng melaksanakan patroli ke daerah rawan kejahatan maupun rawan kecelakaan, guna untuk menciptakan situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Bareng yang aman dan kondusif. Dan selalu menjalin silaturahim dengan warga masyarakat. Tanpa peran serta warga masyarakat, Polri sulit untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah.
“Dalam kesempatan tersebut, anggota Polsek Bareng juga menyampaikan himbauan Kamtibmas, mari kita tingkatkan keamanan dan kerukunan sesama warga masyarakat. Jangan mudah terpengaruh dengan berita hoax, yang ada di medsos yang ingin memecah belah umat Islam. Dan meminta kepada tokok masyarakat, tokok agama maupun tokok pemuda tidak terpengaruh oleh berita hoax dan mari kita bersatu untuk ciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kodusif. Jelas “Aiptu Selani”. [Hms.Brg]
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..