Sambang Tomas, Babinkamtibmas Perak Barat Sampaikan Pesan Anti Radikalisme
Bhayangkaranews.com- Kunjungan dalam rangka melaksanakan Program Selasa Sambas dilaksanakan Aipda Yanuri, Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kediaman Bapak Sofian, tokoh masyarakat (tomas) Jalan Ikan Kerapu.
Kunjungan yang dilakukan Selasa siang, 21 Januari 2020 ini diisi dengan menyampaikan himbauan anti radikalisme.
Saat itu kepada Bapak Sofian disampaikan agar tidak terpengaruh dengan paham radikal yang jelas-jelas bertentangan dengan Pancasila.
Selain itu juga disampaikan agar Bapak Sofian tidak terhasut dengan berita-berita bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat) yang beredar di media sosial, karena saat ini banyak sekali berita bohong atau hoax yang sengaja dibuat untuk memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, Program Selasa Sambas merupakan salah satu diantara enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang dibuat untuk mendekatkan diri dengan tomas.
“Melalui program ini, kami juga menyampaikan pesan-pesan positif kepada tomas. Termasuk himbauan anti radikalisme dan anti hoax,” jelasnya. (hum)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..