Bhabinkamtibmas Polsek Modung Polres Bangkalan Berikan Motivasi Belajar Kedisiplinan Pada Anak-anak
Polres Bangkalan - Polsek Modung, Dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Modung Polres Bangkalan Bripka Ahmad Rifai melaksanakan program SIPIJAR (polisi pembina pelajar) dengan menyapa siswa siswi di Neroh kecamatan Modung.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu (15/01/20) tersebut, dimaksudkan untuk memberikan wawasan kebangsaan dan motivasi kepada para pelajar agar lebih mencintai NKRI dengan menjadi pelajar harapan bangsa dengan meningkatkan kedisiplinan sejak dini.
Dalam kesempatan tersebut Bripka Ahmad Rifai memberikan pesan-pesan agar para pelajar tidak melakukan kegiatan yang bertentangan dengan norma adat maupun hukum yang dapat merugikan diri mereka sendiri. Dan dari kemajuan teknologi seperti sekarang ini, agar dapat dijadikan sebagai upaya untuk lebih meningkatkan motivasi dalam belajar sehingga bermanfaat dalam mencari ilmu.
"Diharapkan dengan adanya himbauan dari bhabinkamtibmas para pelajar tidak akan mudah terpengaruh dengan ajakan - ajakan yang dapat merugikan dirinya dan lebih memilih fokus untuk melakukan hal yang positif guna mencapai cita-cita" ungkap Kapolres Bangkalan Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H.
(imr)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..