Tatap Muka Dialogis Anggota Polsek Kamal Polres Bangkalan Sampaikan Pesan Kamtibmas
Polres Bangkalan,Polsek Kamal- Giat Ps.Kasihumas Aipda Joni Subakti,SE Melaksanakan kegiatan silaturahmi dan tatap muka dengan Warga di Pangkalan Ojek Ds.Telang Kec.Kamal Kab.Bangkalan secara aktif menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas.
Pada Selasa ini (14/01/2020) Aipda Joni Subakti,SE nampak sedang bertatap muka dengan warga binaanya menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas agar turut serta menjaga keamanan dari segala bentuk tindak kriminal
Selanjutnya polisi tersebut juga menghimbau kepada masyarakat tersebut agar turut serta membantu tugas Kepolisian dalam menjaga kemanan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif, dan apabila mengetahui kejadian atau hal-hal yang mencurigakan terkait keamanan diharapkan untuk melaporkan ke Bhabinkatibmas atau Polsek Kamal supaya bisa segera ditindak lanjuti.
Ditempat terpisah Kapolres Bangkalan AKBP Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H. menambahkan, "Kehadiran Polisi ditengah-tengah masyarakat melakukan silaturahmi dan tatap muka bertujuan untuk sarana menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas kepada kepada warga masyarakat dalam mewujudkan harkamtibmas," pungkasnya
(Hms Kamal21/HL)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..