Sosialisasi Cegah Banjir, Anggota Polsek Kandangan Ajak Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan
Guna mencegah terjadinya bencana alam, anggota Polsek Kandangan Polres Kediri memberikan sosialisasi tentang bahaya banjir di Desa Karangtengah Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri, Sabtu (11/1/2020)
Kegiatan yang dihadiri masyarakat setempat tersebut dimaksudkan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang bahaya banjir.
Kapolsek Kandangan AKP Eka purnama, A.md, S.H melalui Kasi Humas Polsek Kandangan Bripka Haris setiyono menjelaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar selalu menjaga lingkungan utamanya pada daerah aliran sungai.
“Kami mengajak kepada semua warga, mari kita bersama" menjaga lingkungan kita dari banjir, dengan kondisi cuaca seperti ini kami menghimbau kepada warga untuk tidak membuang sampah sembarangan terlebih di daerah aliran sungai,” ucap Kasi Humas.
Diharapkan dengan sosialisasi yang di sampaikan secara berkelanjutan mampu mencegah bahkan meniadakan terjadinya bencana alam. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..