Beri Himbauan Antisipasi Pohon Tumbang Kepada Masyarakat Petani, Kanit Binmas Polsek Ringinrejo Patr
Guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah hukum Polsek Ringinrejo Polres Kediri serta antisipasi musim penghujan yang berdampak kemungkinan adanya pohon tumbang, Kanit Binmas Polsek Ringinrejo AIPTU I Wayan Dana bersama anggota SPKT melakukan kegiatan patroli dialogis siang hari dengan warga masyarakat petani. Selasa, (07/1/2020).
Dalam kegiatan patroli dialogis tersebut, Kanit Binmas AIPTU I Wayan Dana memberikan pesan dan himbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap segala bentuk kejahatan dan jangan sampai memberikan kesempatan terhadap pelaku kejahatan melakukan aksinya, serta mengingat saat ini musim penghujan yang disertai angin kencang dihimbau kepada masyarakat petani yang memiliki kebun sengon dan atau didepan rumahnya ada pohon yang rawan tumbang dihimbau untuk menebang atau minimal memangkas ranting ranting pohon.
Guna mencegah terjadinya bencana alam baik banjir dan angin puting beliung dan pohon tumbang, Kanit Binmas menghimbau kepada warga masyarakat untuk meningkatkan giat kerja bhakti membersihkan selokan selokan serta menebang pohon yang rawan tumbang dan memangkas ranting ranting pepohonan sehingga tidak ada korban material maupun korban jiwa akibat adanya pohon tumbang", ucap Kanit Binmas.
Kapolsek Ringinrejo Polres Kediri AKP R. Didik Sigit. S, S.H., mengungkapkan bahwa kegiatan patroli dialogis dan sambang desa saat ini ditingkatkan dengan tujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas, diwilayah hukum Polsek Ringinrejo Polres Kediri tetap dalam keadaan aman dan kondusif dan tidak ada bencana alam yang mengakibatkan korban jiwa, “ungkapnya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..