Atur Dan Pantau Lalin Pagi, Upaya Polsek Ringinrejo Beri Kenyamanan Pengendara
Rutinitas Pengaturan pagi hari dilakukan personil Polsek Ringinrejo Polres Kediri diwilayah dan lokasi rawan kemacetan, kehadiran personil ditengah masyarakat tersebut dapat membantu memberikan rasa aman dan tentu saja memberikan kelancaran berlalu lintas. Senin, (06/01/2020).
Hal tersebut dilakukan personil Polsek Ringinrejo Polres Kediri dalam pelaksanaan tugas sehari hari dan sudah protap yang harus dilaksanakan, dan dengan upaya tersebut diharapkan bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat baik dari segi keamanan maupun kelancaran pada saat berlalu lintas, ujar Kapolsek Ringinrejo Polres Kediri AKP R. Didik Sigit. S, S.H.
Menurut Kapolsek Ringinrejo Polres Kediri AKP R. Didik Sigit. S, S.H., kegiatan tersebut dapat membatu aktifitas warga dipagi hari terutama anak anak sekolah yanga akan menyebrang jalan, warga yang akan berangkat kerja serta mampu memberikan rasa aman dilokasi tersebut.
Di sela sela kegiatan Kanit Sabhara Polsek Ringinrejo Polres Kediri IPDA Jumali, S.H., saat dikonfirmasi mengatakan, giat gatur pagi rutin dilaksanakan mulai pukul 06.00 WIB s/d 07.30 WIB melasanakan kegiatan Protap pengaturan arus lalulintas membantu penyebrangan anak – anak Sekolah serta memantau arus lalin guna antisipasi terjadinya kemacetan dan laka lantas, selama giat berlangsung berjalan lancar dan kondusif, ucap Kanit Sabhara. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..