Waspadai bencana alam, Polsek Sanan Kulon patroli dan dialogis himbau warga masyarakat.
Blitar - Segala macam upaya dilakukan dilakukan oleh Polsek Sanankulon Polres Blitar Kota untuk mendekatkan antara Polri dengan masyarakat luas. Salah satu upaya tersebut adalah meningkatkan kegiatan patroli dialogis dengan warga masyarakat atau sambang pos pos kamling yang ada di desa. Seperti yng dilaksanakan semalam oleh KA.SPKT Polsek Sanankulon Aiptu Heru Setyo Budi beserta anggota Bripka Dian Sulistrianto menyambangi warga masyarakat yang sedang berada di pos kamling Desa Bendosari Kecamatan Sanankulon. Menurut Aiptu Heru Setyo Budi, hal ini dilakukan untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dan sebagai wujud kehadiran sosok Polri sebagai pengayom dan pelindung masyarakat. Jumat, 3 Januari 2019.
Selain berikan himbauan soal kamtibmas, Aiptu Heru Setyo Budi juga menyampaikan pesan tentang wapada terhadap potensi bencana alam sebagai akibat dari cuaca buruk yang belakangan ini terjadi. Yaitu berupa banjir, tanah longsor dan terjadinya pohon tumbang yang mengakibatkan kerugian materiil mengingat intensitas curah hujan yang sangat tinggi dan disertai dengan angin.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..