Awal masuk Sekolah, Polsek Doko Polres Blitar lakukan Strong Point Pagi
Blitar - Liburan sudah usai, dan saatnya kembali lagi untuk melaksanakan aktifitas seperti biasa. Seperti pelaksanaan pelayanan kepada masyarakat, anak sekolah, dan aktifitas warga masyarakat lainya.
Seperti pagi ini, personil Polsek Doko Polres Blitar AIPTU Nurhadi melaksanakan Strong Point Pagi di depan SDN II Doko tepatnya di Jalan raya Sebeng Desa Doko Kecamatan Doko Kabupaten Blitar, Kamis (2/1/2020) pukul 06.15 wib.
Strong Point Pagi ini dilakukan bertujuan untuk membantu kelancaran arus lalu-lintas dan membantu anak-anak yang akan menyeberang ke sekolah mereka.
Nurhadi mengatakan," dalam pelaksanaan Strong Point Pagi di wilayah Kecamatan Doko rutin dilaksanakan sebagai wujud pelayanan prima personil Polsek Doko di pagi hari," kata AIPTU Nurhadi.
Di tempat terpisah Kapolsek Doko IPTU Heri S.H menambahkan," bahwa pihaknya sudah memerintahkan kepada anggotanya agar setiap pagi selalu melaksanakan Strong Point Pagi, mengingat pagi ini sebagai awal anak sekolah masuk ke sekolah," ucap Kapolsek Doko.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..