Beri Rasa Aman, Polsek Kemlagi Pam Wayang Kulit Di Desa Kedungsari
Polresta Mojokerto Polsek Kemlagi - Guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, Kanit Sabhara Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto, Aiptu Umar Minarto,SH dan Bripka Taufik Hidayat melaksanakan pam wayang kulit yang dilaksanakan di rumah Bapak Supriadi, warga Dusun Kedungsari Desa Kedungsari Kecamatan Kemlagi Kabupaten Mojokerto, Sabtu(28/12/2019).
Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Selain itu, juga bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan. Seperti, terjadinya tawuran antar penonton, copet dan tindak kejahatan lainnya. Diharapkan dengan kehadiran Polri, masyarakat merasa terayomi dan terlindungi.
“Sebelum acara wayang kulit dimulai, kami menyampaikan himbauan kamtibmas kepada para penonton agar saling menjaga keamanan sehingga tercipta suasana yang aman kondusif,“ ungkap Aiptu Umar Minarto,SH.
Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi mengatakan pengamanan kegiatan ini untuk memberikan rasa aman serta menghindari dan mengantisipasi terjadinya kericuhan dan kerusuhan antar penonton saat pertunjukan kuda lumping.(Humas Polsek Kemlagi).
.
#polisijatim
#polrestamojokerto
#polsekkemlagimjkkota
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..