Hujan lebat disertai angin, anggota patroli polsek talun bersama warga bersihkan pohon tumbang.
Blitar - Musim hujan sudah turun dengan intensitas hujan sangat deras dan sesekali di sertai dengan angin yang cukup kencang yang mampu menumbangkan pohon sengon yang melintang dan menghalangi kendaraan yang lewat di jalan Desa Jajar Kecamatan Talun Kabupaten Blitar, Jumat, 27 Desember 2019 pukul 13.30 wib.
Anggota patroli Polsek talun yang dipimpin KaSPKT Aipda Bambang Hermanto membantu warga membersihkan dan mengangkat pohon sengon yang roboh ke jalan raya Desa Jajar sehingga menghalangi kendaraan yang melintas jalan tersebut, antisipasi padat arus lalu lintas dilakukan evakuasi dan pembersihan pohon tumbang oleh anggota Polsek Talun sehingga dapat berjalan lancar.
Kapolsek Talun Polres Blitar AKP Mulyanto, SH menghimbau kepada masyarakat agar berhati hati dan waspada akan adanya pohon tumbang maupun tanah longsor dalam musim hujan ini, apalagi sering disertai angin yang cukup kencang.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..