LIBUR NATAL DAN SEKOLAH SABHARA POLRES BLITAR PATROLI OBYEK VITAL DAN PANTAI
Blitar - Pada libur panjang ini merupakan event liburan bagi semua orang yang bertujuan untuk melepas penatnya. Tak hanya dari kalangan pejabat maupun masyarakat umum perlu refresing untuk menyegarkan pikiran. Seperti melakukan liburan ke pantai, kolam renang maupun tempat pariwisata lainnya. Rabu (25/12)
Oleh karena itu sejumlah personil Unit Pam Obvit Sat Sabhara Polres Blitar melaksanakan patroli di area pantai. Langkah ini juga sebagai upaya dalam memberikan rasa aman, dan nyaman kepada masyarakat atau wisatawan, yang berkunjung ke obyek wisata di Kabupaten Blitar.
Pengamanan yang di lakukan Anggota Unit Pam Obvit dibuat dengan konsep humanis. Hal ini yang membedakan dengan pengamanan yang lainnya, agar masyarakat maupun wisatawan yang berkunjung di tempat obyek wisata nantinya merasa nyaman. "Selain itu, agar nantinya masyarakat dalam berinteraksi dengan anggota kepolisian tidak canggung maupun takut.
Langkah tersebut sangat membantu dalam hal promosi wisata, terkait keamanan dan kenyamanan di Kabupaten Blitar. Diharapkan, langkah Polres Blitar guna menekan angka kejahatan di kawasan wisata yang tersebar di wilayah Kabupaten Blitar ini bisa diteruskan.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..