Ratusan Warga Kota Kediri Ikuti Jalan Santai Apresiasi Wajib Pajak Daerah 2019 Berhadiah Mobil
Polresta Kediri – Anggota Polsek Kediri Kota datang ke Balai Kota Kediri di Jln. Basuki Rahmad Kota Kediri, pada hari Minggu tanggal 22 Desember 2019 mulai pukul 06.15 Wib s/d selesai. Petugas melakukan pengamanan kegiatan Jalan santai dalam rangka Apresiasi Wajib pajak Daerah tahun 2019.
“Bertempat dihalaman Pemkot kediri telah dilaksanakan kegiatan Jalan santai dalam rangka Wajib Pajak Daerah 2019 dengan Tema "Sadar Pajak daerah sehat",” ujar Kasubbag Humas Polresta Kediri, AKP Kamsudi.
Hadir dalam kegiatan Wali kota Kediri, Sekda Kota Kediri Drs. Budi Sunu, BPPKAD Kota Kediri Drs. Bagus. Dd. Toga / Tomas Kota Kediri dan Peserta dari masyarakat kota Kediri kurleb 3500 Orang.
Kegiatan diawali dengan Pembukaan. Dilanjutkan dengan Senam bersama, Sambutan Wali Kota Kediri, Do'a. Pemberangkatan peserta Jalan Santai oleh Wali Kota Kediri.
Rute jalan Santai antara lain, Start : Jl. Basuki Rahmad, Depan Pemkot kota Kediri Jl. Dhoho,- Jl. Sriwijaya,- Jl. Panglima Polim,- Jl. Hayam Wuruk ke kanan masuk Jalan Basuki Rahmad Finis Halaman Balai Kota kediri Kota kediri.
Peserta Jalan Santai peserta terdepan tiba di halaman Balai Kota Kediri. Hadiah Utama 1 unit mobil Daihatsu Zigra , 3 Unit SPD motor Honda Beat dan Undian Dorprize. Hiburan musik Orkes Melayu dan Penutup.
Hadiah utama Satu unit mobil Sigra dimenangkan oleh Siti samsiayah Almt Dsn. Dadapan Kel. Jamsaren. Sedangkan Tiga sepeda motor merk Honda dimenangkan oleh Eko Sudarmo Kel. Semampir, Supiyah Almt Kel. Banjarmlati dan Teguh Santoso Almt Kel. Dermo
Tiga unit Telivisi dimenangkan oleh Sulaiman Almt Kel. Bandar lor, Samsuatin Almt Kel. Mojoroto dan Fuadi Almt Kel. Burengan
Kuat Pam : 31 personil. Padal : Iptu Jaka Wahyudi. Satlantas polres : 6 personil. Polsek Kediri : 9 personil. Dishub : 6 personil. Satpol PP : 10 personil. Selama berlangsungnya kegiatan dari awal hingga akhir berlangsung aman dan kondusif. (res/an).
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..