Bhayangkara Adventure Seven Ajang Kenalkan Eksotika Wisata Kabupaten Blitar
Blitar - Kapolres Blitar AKBP Budi Hermanto mengatakan, melalui event Bhayangkara Adventure Seven, pihaknya ingin memperkenalkan wisata di Kabupaten Blitar. Terutama eksotika kawasan hutan, sungai dan pegunungan Blitar Utara.
“Kami ingin memperkenalkan keindahan alam dan wahana wisata di Blitar yang sangat indah dan eksotik, melalui event ini," ungkap Kapolres Blitar AKBP Budi Hermanto dalam Konferensi Pers, Sabtu (21/12/2019).
Dikatakan Kapolres yang akrab disapa Buher itu, bagi para riders pemula yang penasaran dan ingin memacu adrenalin sambil menikmati indahnya alam Blitar, Polres Blitar juga menyiapkan jalur pendek dengan jarak tempuh 40 hingga 50 kilometer dengan estimasi waktu tempuh sekitar 3 sampai 4 jam.
"Bagi para riders dengan jam terbang tinggi, panitia sudah mempersiapkan jalur panjang dengan jarak tempuh sekitar 60 hingga 70 kilometer, dengan estimasi waktu tempuh sekitar 4 -5 jam," jelas Buher.
Sedangkan, untuk keamanan para rider, Polres Blitar menyiapkan 4 pos evakuasi dan tim medis di sepanjang jalur. "Jadi, peserta bisa benar-benar terjamin kenyamanan dan keamanannya," tambah orang Nomor satu di jajaran Polres Blitar ini.
Penyelenggara sudah menyiapkan berbagai hadiah menarik yang bisa dibawa pulang oleh para riders di finish. Diantaranya, 2 unit mobil, 4 unit sepeda motor, dan masih banyak lagi hadiah serta doorprize yang menunggu.
Selain itu, Bhayangkara Adventure Seven ini juga akan dimeriahkan oleh artis ibukota Uut Permata Sari. “Sudah ada beberapa peserta yang mendaftar dari beberapa propinsi, seperti Kalimantan, Sumatera,]ateng, Jabar dan Bali," urai Perwira lulusan Akpol tahun 2000 ini. (*)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..