Cegah Kejahatan Malam Hari, Polsek Kemlagi Tingkatkan Patroli Pada Jam Rawan
Polresta Mojokerto Polsek Kemlagi - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman kondusif di wilayah hukum Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto, Patroli Polsek Kemlagi melaksanakan patroli malam hari. Kegiatan patroli Polsek Kemlagi selain menjangkau lokasi-lokasi rawan juga menyentuh perkantoran, sekolahan dan perumahan.
Seperti yang dilaksanakan personil Patroli 821 Polsek Kemlagi, Aipda Supriyo Adi dan Brigadir M. Arif saat melaksanakan patroli pemantauan situasi di seputaran Pos Polisi Jatikurung Kemlagi. Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan guna mencegah tindak kejahatan maupun kriminalitas yakni mencegah Curat, Curas dan Curanmor dan kejahatan lainnya yang berkaitan dengan gangguan keamanan pada malam hari.
Dengan dilaksanakannya patroli tersebut, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan atau kriminalitas sehingga memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi mengatakan, hal tersebut dilakukan sesuai dengan arahan dan perintah dari pimpinan agar seluruh anggota yang melaksanakan piket baik siang dan malam untuk senantiasa melakukan kegiatan patroli dijam-jam rawan untuk mencegah kejahatan terutama Curat, Curas, Curanmor dan kejahatan lainnya sehingga tercipta situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Kemlagi(Humas Polsek Kemlagi).
.
#polisijatim
#polrestamojokerto
#polsekkemlagimjkkota
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..