Cegah Tindak Pidana Polsek Ngancar Tingkatkan PAM Gereja Menjelang Natal Dan Tahun Baru
Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Nasrani Personil Polsek Ngancar Aipda Tri Kristiyanto bersama Bripka Relly Jatmiko melakukan giat pengamanan Ibadah dalam rangka perayaan natal 2019 dan tahun baru 2020 di GKJW sumber petung desa Sempu kecamatan Ngancar kabupaten kediri dengan pendeta Kardianto dengan tema "Hiduplah sebagai Sahabat Bagi semua orang Yohanes 15:14-15 ", Sabtu malam (14/12/2019)pukul 18.00 wib
Pada kesempatan tersebut Aipda Tri Kristiyanto selaku pengendali pengamanan kegiatan mengatakan pengamanan dan sterilisasi gereja merupakan program yang mutlak kami lakukan untuk memberikan pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat dalam hal menjamin keamanan beribadah dan langkah langkah untuk melakukan deteksi aksi di Gereja agar tidak terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan sekaligus untuk mengantisipasi serta mencegah terjadinya berbagai ancaman di tempat ibadah,” kata Aipda Tri Kristiyanto
Dalam Melaksanakan tugasnya personil Polsek Ngancar selalu berkordinasi dengan pihak Gereja termasuk semua Instansi dan elemen Masyarakat untuk menjaga situasi yang kondusif dan keharmonisan serta keakraban Maka sangat perlu personil Polsek Ngancar melaksanakan pengamanan ibadah perayaan Natal di gereja GKJW suber petung guna memberikan Rasa aman dan nyaman kepada jemaah dan kelancaran selama giat ibadah perayaan Natal berlangsung.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..