Jelang Natal Dan Tahun Baru, Polsek Kemlagi Laksanakan Operasi Aman Semeru 2019
Polresta Mojokerto Polsek Kemlagi – Terhitung mulai tanggal 14 Desember 2019 hingga 7 hari kedepan, Polresta Mojokerto menggelar operasi dengan sandi "Aman Semeru 2019".
Operasi Aman Semeru 2019 ini digelar dalam rangka Cipta Kondisi menjelang Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 serta penanggulangan kejahatan Curat ,Curas, penyalahgunaan Handak, Senpi, Sajam, Curanmor, Narkoba, Premanisme, Prostitusi, Miras Illegal, Street Crime, Terorisme dan kejahatan lainnya yang meresahkan masyarakat di wilayah Jawa Timur", ungkap Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi.
Seperti yang dilaksanakan Kanit Reskrim, IPDA Muslimin, SH dan Kanit Sabhara Aiptu Umar Minarto,SH bersama anggota Polsek Kemlagi saat melaksanakan Operasi Aman Semeru 2019 di warung Desa Mojodadi dan Warung Desa Mojowiryo Kemlagi, Minggu(15/12/2019).
Meskipun belum membuahkan hasil, namun tidak menyurutkan semangat personil Polsek Kemlagi untuk tetap meningkatkan kegiatannya. Ini semua dilakukan demi terciptanya situasi yang aman kondusif di wilayah hukum Polsek Kemlagi jelang Natal dan Tahun baru.
“Dengan digelarnya Operasi Aman Semeru 2019 ini, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Polsek Kemlagi Polresta Mojokerto menjelang Natal dan Tahun Baru tetap aman dan kondusif”, pungkas Kapolsek Kemlagi AKP Supriadi(Humas Polsek Kemlagi).
.
#polisijatim
#polrestamojokerto
#polsekkemlagimjkkota
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..