Ambil Apel Pagi, Ini Arahan Kapolsek Kanigoro Polres Blitar Kepada Anggotanya
Blitar - Kapolsek Kanigoro Polres Blitar AKP MUHAIMIN memberikan arahan kepada anggotanya saat apel pagi hari dalam kegiatan tersebut Kapolsek Kanigoro memberikan arahan dan penekanan kepada seluruh anggota untuk sinergik dalam melaksanakan tugas sehari-hari baik di kantor maupun ketika bertugas di lapangan.
Sebagai anggota Polri yang mempunyai tanggung jawab Besar untuk menjaga kamtibmas maka dari itu kita harus peka terhadap perkembangan situasi yang berkembang di Wilayah hukum polsek Kanigoro maupun lingkungan warga Masyarakat se kecamatan Kanigoro kabuoaten Blitar.
“Tingkatkan koordinasi sesama anggota Polsek Kanigoro, Kejadian yang menonjol dan perkembangan situasi harus segera disampaikan ke pimpinan untuk di teruskan ke Pimpinan" Ujar AKP MUHAIMIN.
Kepada seluruh Anggota Bhabinkamtibmas diharapkan untuk lebih meningkatkan kembali kegiatan sambang ke desa binaanya untuk melakukan himbauan kamtibmas dan memantau situasi yang di wilayah Desa binaannya masing-masing.
“Terus tingkatkan himbauan maupun kegiatan sambang desa, buat laporannya agar dapat terlaporkan dengan baik ke pimpinan,” ujar AKP MUHAIMIN.
AKP MUHAIMIN menjelaskan langkah ini merupakan upaya yang dilakukan pihaknya, agar setiap arahan dan perintah dari pimpinan satuan tingkat atas. Dapat langsung menyentuh pada warga masyarakat.
“Berikan pemahaman yang baik dan santun pada masyarakat yang ditemui, berikan penjelasan yang sederahana dan mudah dimengerti. Agar masyarakat dapat memahami, dan dapat membantu pelaksanaan tugas kita ke depan dengan baik pula,” pungkasnya.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..