Polsek Diwek Polres Jombang Amankan Hiburan Music Electone di Desa Puton Pada Selasa Dinihari Tadi
Bhayangkaranews.com - Polres Jombang, Polsek Diwek melaksanakan pengamanan Pentas Dangdut orkes Om Denada pada hari ini Selasa (10/12/2019) sekitar pukul 00.30 WIB.
Hiburan orkes tersebut diadakan di desa Puton Kecamatan Diwek selaku tuan rumah menjelaskan diadakannya hiburan orkes Dangdut ini untuk merayakan pesta perkawinan putranya.
Ka SPK Polsek Diwek beserta 3 personil anggota berikan pelayanan pengamanan guna untuk antisipasi kericuhan saat hiburan tersebut berlangsung, yang mana hiburan seperti ini sangat rawan bilamana tidak di lakukan pengamanan karena dapat menimbulkan kerusuhan antar penonton.
Sebelum acara dimulai Ka SPK memberikan himbauan kepada seluruh warga masyarakat terutama anak-anak muda yang menonton agar tetap jaga ketertiban saat acara berlangsung, dan bilamana kedapatan adanya konsumsi miras akan ditindak tegas oleh petugas.
"Kegiatan Masyarakat memang kami amankan dan kami pastikan kegiatan bisa berjalan dengan aman dan lancar. Disamping itu, kami lakukan koordinasi untuk mewujudkan ketertiban di masyarakat,"imbuh Kapolres Jombang AKBP Boby Pa'ludin Tambunan, S.I.K., M.H. pada hari ini. (AA/Dwk)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..