KAPOLSEK KANDAT AJAK SELURUH ELEMEN MASYARAKAT TANGKAL PAHAM RADIKAL
Berbagai upaya dilaksanakan jajaran Polsek Kandat Polres Kediri demi menjaga stabilitas wilayah.
Diantaranya pelaksanaan koordinasi dialogis dengan unsur TNI dan pemerintahan Desa yang dilaksanakan di kantor Desa Kandat Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri. Selasa, (3/12)
Dipimpin langsung oleh Kapolsek Kandat Polres Kediri Iptu Hariyanto, SH bersama Batuud Koramil 0809/09 Kandat Peltu Susanto, pada kesempatannya, beliau menyampaikan untuk lebih waspada dan berhati – hati terhadap masuknya paham radikal.
“Mari kita bersama – sama untuk lebih intens terhadap perkembangan lingkungan, jangan sampai ada paham radikal yang menyusup di lingkungan kita,” ucapnya.
Diharapkan kepada unsur pemerintahan untuk turut berperan aktif dalam membantu upaya mencegahan masuknya paham radikal.
“Tingkatkan sinergi untuk menjamin keamanan wilayah kita dari masuknya paham radikal,” pungkasnya. (Opr | Polres Kediri)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..