Kanit Sabhara Polsek Gudo Polres Jombang Sambangi Bengkel Motor Dan Beri Himbauan Untuk Tertib
Bhayangkaranews.com - Polres Jombang, Guna untuk mencegah dan menekan terjadinya gangguan kamtibmas, jajaran dari Polsek Gudo Polres Jombang meningkatkan kegiatan patroli dan dialogis bersama warga untuk sampaikan dan berikan himbauan kamtibmas secara langsung.
Seperti yang terlihat saat Kanit Sabhara Ipda Rido bargowo bersama Aiptu Sumardi melaksanakan patroli sekaligus dialogis dengan pemilik bengkel maupun mekanik bengkel Arif yang berada di Desa Krembangan Kec. Gudo Kab. Jombang pada hari ini Senin (02/12/2019).
Dalam kesempatan tersebut, Ipda Rido Bargowo memberikan himbauan dan mengingatkan kepada mekanik serta pemilik bengkel agar selalu waspada terhadap gelagat mencurigakan yang ada di sekitar bengkelnya dan agar tidak melayani pemasangan knalpot brong ataupun modifikasi sepeda motor yang tidak sesuai dengan standart spesifikasi motor nasional.
Sementara itu, ditempat terpisah Kapolres Jombang AKBP Boby Pa'ludin Tambunan, S.I.K., M.H. mengatakan bahwa, ”Patroli dialogis yang dilakukan oleh anggotanya sebagai upaya untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat yang berada diwilayah hukum Polsek Gudo,” tuturnya kepada awak media pagi hari ini di Mapolres Jombang. (Hms/Gd)
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..