Antisipasi Kejahatan Di Hari Libur, Polsek Kwanyar Polres Bangkalan Gelar Patroli Siang Hari
Polres Bangkalan - Polsek Kwanyar, Terjadinya tindak pidana dan gangguan kamtibmas dapat terjadi kapanpun dan dimanapun, untuk mengantisipasi hal tersebut Polsek Kwanyar Polres Bangkalan mengintensifkan kegiatan patroli di siang hari pada saat jam-jam rawan, Minggu (01/12/2019)
Pelaksanaan patroli dipimpin oleh Bripka Juhariyanto bersama dengan Bripka Kadarisman dengan sasaran di jalan raya Desa Somor koneng, Kecamatan Kwanyar, Kabupeten Bangkalan, dan patroli kali ini untuk mengantisipasi curas, curat dan curanmor
Pada kesempatan itu petugas patroli sempat menghampiri para pemuda yang nongkrong dipinggir jalan raya kemudian petugas patroli menyampaikan himbauan kamtibmas supaya hati-hati kalau meninggalkan ranmor jangan jauh dari pengawasan serta pastikan kendaraan anda aman di beri kunci ganda maupun kunci rahasia.
Kapolres Bangkalan AKBP. Rama Samtama Putra, S.I.K., M.SI., M.H. mengatakan bahwa, "Dengan kehadiran polisi di tengah tengah masyarakat, warga masyarakat merasa aman, nyaman serta merasa dilindungi dan diayomi."
“Dengan kehadiran anggota polisi, bisa meminimalisir pelaku kejahatan untuk melakukan aksinya, sebab kejahatan terjadi bukan hanya karena niat pelakunya tetapi juga karena adanya kesempatan.”
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..