Langkah Polisi Kediri Dalam Mencegah Tawuran Di Kampung Inggris
Tawuran antara siswa kampung Inggris dengan warga Desa Tulungrejo Kecamatan Pare Kabupaten Kediri terjadi, Jumat malam (29/11/2019).
Semua pihak mencari cara untuk mengantisipasi terjadinya tawuran. Kepolisian Polres Kediri punya cara sendiri untuk mencegah terjadinya bentrok antar pelajar itu.
Kasat Binmas Polres Kediri AKP Bowo Wicaksono mengungkapkan pihaknya akan mengintensifkan patroli rutin."Kami akan lakukan patroli pada jam rawan, "ungkap Kasat Binmas Polres Kediri, Sabtu (30/11/2019).
Diungkapkan AKP Bowo kegiatan ini lebih mendekatkan diri dengan keluarga dan lingkungan para pelajar. Dengan cara melakukan kordinasi dengan RT atau keluarga, mereka akan mendatangi pelajar-pelajar yang memiliki gerak-gerik mencurigakan.
"Kalau ada tindakan aneh dari anak-anaknya, kami akan kunjungi dan ingatkan," ungkap AKP Bowo.
Dikatakan, AKP Bowo, patroli dialogis dengan tokoh masyarakat untuk dapatnya meredam embrio dari perselisihan antara warga pendatang dengan warga asli di Desa Tulungrejo agar dikemudian hari tidak ada lagi perselisihan lagi.
"Warga asli agar dapat memberikan rasa nyaman kepada pendatang yang datang untuk belajar di Kampung Inggris, dan untuk para pendatang agar dapat beradaptasi menyesuaikan dengan budaya dan adat istiadat setempat di Kabupaten Kediri, " ucap Kasat Binmas.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..