Kesalahpahaman Anak Kos Dengan Warga Di Kampung Inggris, Polres Kediri Lakukan Mediasi
Kejadian Kesalahpahaman yang terjadi di Kampung Inggris Pare langsung ditanggapi oleh Polres Kediri. Kabag Ops Polres Kediri AKP Didik W. bersama Kasat Reskrim dan Kapolsek Pare langsung melakukan pertemuan dengan pihak terkait. Hal ini dilakukan untuk mengurangi ketegangan yang terjadi.
AKP Didik W. mengungkapkan dari hasil mediasi tersebut pihak kepolisian meminta agar para pihak terkait untuk menyelesaikan secara kekeluargaan dan damai. Selain itu, para pihak terkait sepakat untuk tidak melakukan perbuatan yang sama dikemudian hari.
"Mendapat laporan adanya Perkelahian, anggota Polres Kediri langsung mendatangi lokasi kejadian. Kita panggil pihak terkait untuk menyelesaikan masalah ini," ungkap AKP Didik.
Kedepan Polres Kediri akan melaksanakan pertemuan antara tokoh masyarakat, warga, pemilik kost, pemilik lembaga khursus, penghuni kost dan Muspika Pare. Petugas akan melakukan konsolidasi terkait permasalahan keributan di kampung inggris.
"Kita duduk bersama untuk menyelesaikan perkara yang terjadi saat ini," tegas Kabag Ops Polres Kediri.
Dalam kesempatan tersebut Kabag Ops Polres Kediri meminta agar warga kampung turut serta untuk meredam situasi pasca Perkelahian. Kabag Ops meminta agar warga kampung dengan warga pendatang, anak kost dan peserta khursus untuk menjaga harmonisasi demi menjaga ketertiban dan keamanan. ( Opr | Polres Kediri )
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..