Gerak Cepat Forkopimda Madiun Sterilkan exit Tol, AKBP Eddwi : Kami Libatkan Tim Medis
Bhayangkaranews.com, Madiun – Berdasarkan hasil pengumuman Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa bahwa warga Madiun sudah teridentifikasi positif virus corona (covid-19).
Dari temuan kasus pertama positif corona ini juga, Segenap Forkopimda Kabupaten Madiun melakukan tracing riwayat perjalanan pasien dan bergerak cepat dengan mensterilkan exit Tol.
"Setelah disampaikan Gubernur bahwa kabupaten Madiun sudah masuk zona merah dengan satu yang positif. Kami Forkopimda langsung memeriksa semua kesehatan pengemudi di Exit Tol Dumpil, Madiun," Ucap Bupati Madiun H Ahmad Dawami.
H Ahmad Dawami atau Kaji Mbing, menyampaikan saat ini pasien positif corona masih dirawat di RSUD dr. Soedono Madiun. Pasien tersebut dalam kondisi baik.
"Kondisinya baik. Saat ini dirawat di RSUD dr. Soedono,"Kami akan melakukan deteksi dan tracking supaya penyebaran ini bisa dibatasi," jelas Kaji Mbing.
Data Senin (30/3/2020), saat belum ada yang positif terjangkit virus corona, jumlah orang dalam risiko (ODR) sebanyak 378 orang, 88 orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak empat orang.
Didampingi Kapolres Madiun AKBP Eddwi Kurniyanto mengatakan, bahwa pihaknya akan mendukung Pemda Kabupaten Madiun dalam upaya penyebaran virus corona.
"Kami tetap akan bantu dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus corona di kabupaten Madiun. Bupati sudah libatkan tim medis dalam melakukan Tracking siapa saja yang pernah kontak dengan pasien positif Corona di kabupaten Madiun,'" kata AKBP Eddwi Kurniyanto. Rabu (1/4/2020) dini hari.
Berita yang direkomendasi
-
Kolaborasi Gerakan Literasi Melalui Pustaka Bebas Bea
Mojokerto-Penggagas Gerakan Katakan dengan Buku (GKdb) John Lobo Selas..
-
Buku untuk Tulang Bawang
Tulang Bawang.Lampung-Taman baca Ceria (Cerdas dan Gembira) yang terle..
-
Geliat Literasi dari Lekosoro
Bajawa.Flores- Pegiat literasi sekaligus pengelola taman baca Ratu Dam..
-
Tips Sukses Public Speaking Dari Divisi Humas Polri
Jakarta - Komunikasi publik atau public speaking adalah..